Beranda · Resep Masakan Sehari-hari · Resep Kue Masakan Daerah Masakan Luar Negeri Resep Minuman

Masakan Indonesia Sehari-hari: Plecing Kangkung Khas Lombok


Masakan Indonesia Sehari-hari: Plecing Kangkung Khas Lombok


Masakan Indonesia Sehari-hari: Plecing Kangkung Khas Lombok. Holla Sobat Didowardah, lumayan lama nih absen upload resep masakan. Hmmm... kali ini saya akan berbagi masakan khas daerah Nusa Tenggara Barat. Kalau biasanya Kangkung diolah dengan ditumis ataupun dibuat cah Kangkung, yuk kita cobain masakan Khas Lombok dengan disiram saus bumbu. Bumbu disini bukan bumbu pecel seperti yang biasa dilakukan oleh masyarakat Jawa ya, tapi campuran ulekan cabe dan terasi bakar ditambah perasan jeruk limau. Rasanya, nendang abis deh, cocok banget buat kita-kita yang suka masakan puedes. Langsung diintip aja yuk cara membuat Plecing Kangkung Khas Lombok-nya.

Bahan  Masakan Indonesia Sehari-hari: Plecing Kangkung Khas Lombok

  • 2 Ikat kangkung, siangi dan potong-potong. Setelah dicuci rebus sebentar di air mendidih dengan dibubuhi sedikit garam. Angkat dan segera rendam dengan air es supaya warnanya tetap hijau segar (kurang lebih 10 menit). Setelah itu tiriskan dan sisihkan.
  • 75-100 g Tauge, seduh dengan air panas, sisihkan.
  • 6 Sdm minyak goreng, panaskan
  • 1 Buahh jeruk limau atau nipis
  • 1 sdt garam
  • ½ sdt gula pasir

Bumbu halus Masakan Indonesia Sehari-hari: Plecing Kangkung Khas Lombok

  • 5 Buah cabai merah besar
  • 8 Buah Cabai rawit (Jika tidak suka pedas bisa dikurangi)
  • 4 Siung bawang merah
  • 2 Siung bawang putih
  • 5 Butir kemiri, sangrai
  • 2 sdm terasi, bakar
  • 1 Buah tomat merah 
Masakan Indonesia Sehari-hari: Plecing Kangkung Khas Lombok
Nikmat disajikan dengan Fish Crispy

Cara membuat Masakan Indonesia Sehari-hari: Plecing Kangkung Khas Lombok

  1. Haluskan cabai merah, cabai rawit, bawang merah, bawang putih, kemiri, tomat dan terasi. Lalu siram dengan minyak panas. Sambil diaduk,  tambahkan gula pasir dan garam. Terakhir beri perasan jeruk limau atau nipis.
  2. Tata kangkung dan tauge dalam piring saji, lalu siram bumbu diatas kangkung, aduk samapai rata. Sajian plecing Kangkung khas Lombok siap dihidangkan dengan nasi putih panas-panas dan lauk gorengan seperti ikan Salmon goreng crispy atau tempe/tahu goreng renyah. 

Masakan Indonesia Sehari-hari: Plecing Kangkung Khas Lombok

Artikel keren lainnya:

1 Tanggapan untuk "Masakan Indonesia Sehari-hari: Plecing Kangkung Khas Lombok"

Rai Vinsmoke said...

ingin mendapatkan uang banyak dengan cara cepat ayo segera bergabung dengan kami di f4n5p0k3r
Promo Fans**poker saat ini :
- Bonus Freechips 5.000 - 10.000 setiap hari (1 hari dibagikan 1 kali) hanya dengan minimal deposit 50.000 dan minimal deposit 100.000 ke atas
- Bonus Cashback 0.5% dibagikan Setiap Senin
- Bonus Referal 20% Seumur Hidup dibagikan Setiap Kamis
Ayo di tunggu apa lagi Segera bergabung ya, di tunggu lo ^.^

Post a Comment